INTER Berkunjung ke INDONESIA


GETTY IMAGES
Gelandang Inter Milan, Wesley Sneijder, tampak kecewa setelah timnya kebobolan pada pertandingan lawan Lecce dalam lanjutan Liga Serie -A, Minggu (29/1/2012). Sneijder diganti pada menit ke-45 dan Inter akhirnya kalah 0-1.
JAKARTA, - Indonesia kembali kedatangan klub besar. Setelah sebelumnya Bayern Muenchen dan LA Galaxy, kini pencinta sepak bola bisa melihat secara langsung aksi para pemain Inter Milan. Tim berjuluk "I Nerazzurri" ini dijadwalkan datang pada 23 Mei 2012. Mereka rencananya akan bertarung melawan Liga Selection (24 Mei) dan timnas Indonesia senior plus U-23 (26 Mei). Inter dipastikan akan hadir dengan tim terbaik mereka.

Itu artinya, sang pelatih, Claudio Ranieri, akan memboyong Diego Forlan, Diego Milito, Douglas Maicon, Esteban Cambiasso, Dejan Stankovic, Julio Cesar, Lucio, Javier Zanetti dan tentunya Yuto Nagamoto.

"Kami bangga bisa hadir di Indonesia karena Indonesia negara yang besar. Di sini juga banyak fans dari Inter," kata CEO Inter, Ernesto Paolillo, dalam konferensi pers di Hotel Mulia, Senin (30/1/2012).

Namun, Inter kemungkinan tidak bisa membawa Wesley Sneijder, Andrea Ranocchia, Giampaolo Pazzini, dan Thiago Motta. Pasalnya, keempat pemain ini ada kemungkinan akan dipanggil oleh timnas masing-masing.

"Jika keempatnya tidak dipanggil untuk Piala Eropa 2012, maka mereka akan dibawa. Jika dipanggil kami tak bisa membawa mereka," ujar Paolillo.

Inter dijadwalkan akan berada di Indonesia selama lima hari. Selain bertanding, Javier Zanetti dan kawan-kawan akan mengadakan serangkaian acara. Sebut saja meet and greet, mengadakan malam amal, coaching clinic, dan fans festival yang bertema Inter Village.

"Kami sudah lama membujuk pihak Inter untuk datang ke Indonesia. Kami baru mendapatkan jawaban dari mereka pada bulan Oktober tahun lalu. Kenapa bulan Mei, itu merupakan keinginan pihak Inter. Mereka ingin menampilkan tim terbaik. Inter secara khusus hanya akan datang ke Indonesia pada bulan Mei. Untuk itu kegiatan ini diberi tagline "FC Internazionale Indonesia Tour 2012"," ujar Pemimpin Perusahaan Topskor, Entong Nursanto.

Pihak TopSkor selaku promotor kedatangan Inter ke Indonesia sudah merilis harga tiket untuk laga nanti. Harga paling mahal bernilai Rp 5 juta untuk kelas VVIP, sementara yang paling murah bernilai Rp 75 ribu. Untuk pemesanan, masyarakat sudah bisa menghubungi (021) 90473804, 90475743, 91670113, 91645470 dan 91628529.

Berikut harga tiket untuk laga Inter Milan:

Kelas VVIP: Rp 5 juta
Kelas VIP Barat: Rp 3,5 juta
Kelas VIP Timur: Rp 3 juta
Kelas 1: Rp 500 ribu
Kelas 2: Rp 150 ribu
Kelas 3/tribun: Rp 75 ribu

sumber : http://bola.kompas.com/read/2012/01/30/14351257/Ke.Indonesia.Inter.Tanpa.Empat.Pilar

1 komentar:

{ Era 2012 } at: 30 Januari 2012 pukul 06.21 mengatakan...

siap2in keluarin koscek newh interisti bwt ngeliat idolanya VS team garuda :)

Posting Komentar

 

E R A 20 1 2Oon™ © 2011 Design by Best Blogger Templates | Sponsored by HD Wallpapers